15 Rekomendasi Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Drama China memang selalu menarik untuk ditonton, ini tak lain karena adegan, kostum dan para artisnya yang mampu menghadirkan drama terbaik. Selain itu, jalan cerita juga menjadi faktor yang sangat penting. Selain drama China romantis yang banyak di gemari, ada juga drama China menyedihkan dan memilukan yang penuh dengan penderitaan. Ada banyak drama China sedih yang terkenal di kalangan penonton. Dijamin drama ini akan membuat kamu menangis. Berikut ini rekomendasi drama China paling menyedihkan dan memilukan.

1. The Journey of Flower (2015)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Diadaptasi dari novel "Xian Xia Qi Yuan Zhi Hua" karya Fresh Guo Guo. Serial ini dibintangi oleh Wallace Huo dan Zhao Liying sebagai pemeran utamanya. 

Hua Qiangu (Zhao Liying) adalah anak yatim piatu yang lahir dengan aroma aneh yang dapat memikat setan, karena itu ia dibenci dan ditakuti penduduk desa. Ketika ia berada dalam bahaya, ia diselamatkan oleh seorang pria bernama Mo Bing (Wallace Huo) yang sebenarnya Bai Zihua yang menyamar. Bai Zihua adalah makhluk abadi yang baik hati dan ingin melindungi semua makhluk duniawi. 

Namun satu-satunya kesengsaraan surgawi dalam hidupnya adalah Hua Qiangu, yang ditugaskan untuk dibunuh tuannya. Tapi setelah melihat kebaikan hatinya dan meramal masa depannya yang tragis, ia menyelamatkan nyawanya.

2. The King's Women (2017)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Dibintangi oleh Dilraba Dilmurat dan Vin Zhang, serial ini diadaptasi dari novel series "The Legend of Qin: Li Ji Story" karya Wen Shi Ren. 

Gongsun Li (Dilraba Dilmurat) adalah cucu dan murid dari komandan militer Gongsun Yu. Saat masih muda ia bertemu dan menyelamatkan Ying Zheng (Vin Zhang), ia pun jatuh cinta pada pandangan pertama. 

Ketika pasukan Qin diserang, kekasih masa kecil Gongsun Li, Jing Ke (Chang Liu) diracun. Untuk mendapatkan penawarnya, Gongsun Li setuju menikah dengan Ying Zheng.  

Tanpa diduga ternyata Gongsun Li mengandung anak Jing Ke, meskipun begitu Ying Zheng tetap memperlakukan anak itu seperti anaknya sendiri. Melihat itu, Gongsun Li pun tersentuh dan mulai jatuh cinta padanya.

3. Eternal Love (2017)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Drama satu ini dijamin bakal membuat kamu menangis ketika menontonnya, drama ini dibintangi oleh Yang Mi dan Mark Chao. Diadaptasi dari novel "Three Lives Three Worlds, Ten Miles of Peach Blossoms" karya Tang Qi Gong Zi.

Bai Qian (Yang Mi) adalah putri bungsu Raja Rubah, ia dibawa ke Gunung Kunlun untuk menjadi murid Dewa Perang, Mo Yuan (Mark Chao). Disaat belajar, perang terjadi dan menyebabkan Mo Yuan mengorbankan nyawanya untuk menyegel Raja Iblis. 

Tujuh puluh ribu tahun kemudian, Bai Qian mencoba mengorbankan dirinya. Tapi ia malah terlempar ke dunia fana dan kehilangan semua kekuatannya. Di dunia fana ia menyelamatkan Putra Mahkota Ye Hua dari Sembilan Surga yang sebenarnya tunangannya di Surga. 

Mereka pun akhirnya jatuh cinta, namun hal ini justru membuat mereka sengsara.

4. The Rise of Phoenixes (2018)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Drama China paling menyedihkan dan memilukan selanjutnya ada The Rise of Phoenixes. Serial ini juga termasuk salah satu sinematografi terbaik. Dibintangi oleh Chen Kun dan Ni Ni, drama ini bisa kamu saksikan di Hunan TV dan Netflix.

Feng Zhi Wei (Ni Ni) adalah putri keluarga Qiu yang tidak disukai, ia melarikan diri karena keadaan yang tidak menguntungkan. Berkat bantuan pangeran ke-6 Ning Yi (Chen Kun), Zhi Wei menyamar sebagai laki-laki dan bersekolah di Akademi Qingming dan menjadi cendekiawan tertinggi bagi Kaisar.

Zhi Wei tetap setia dan jujur pada Kaisar yang berkuasa dan jatuh cinta dengan Ning Yi yang berusaha mengungkap misteri masa lalunya. Selain itu, ia juga membalas dendam untuk orang-orang yang dicintainya.


5. Ashes of Love (2018)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Ashes of Love adalah drama China berdasarkan pada web novel "Heavy Sweetness Ash-Like Frost" karya Dian Xian. Dibintangi oleh Yang Zi dan Deng Lun sebagai pemeran utama.

Zi Fei, Dewi Bunga yang meninggal setelah melahirkan seorang putri, Jin Mi (Yang Zi). Sebelum kematiannya, Zi Fen meramalkan jika Jin Mi akan menghadapi cobaan cinta yang fatal sehingga ia memberikan pil tak berperasaan untuk mencegahnya jatuh cinta. Jin Min juga dikurung di batas air di dalam wilayah tersebut.

Beberapa ribu tahun kemudian, Jin Mi tumbuh sebagai wanita yang cantik dan ingin melihat dunia luar. Suatu hari, Xu Feng (Deng Lun) Dewa Api dan putra kedua Kaisar Surgawi, tak sengaja mendarat di Alam Bunga karena diserang. 

Jin Mi merawatnya hingga sehat kembali dan meminta membawanya bersama saat dia pergi. Jin Mi pun mulai menjelajahi alam dan bertemu dengan berbagai makhluk.

6. Siege in Fog (2018)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Selanjutnya ada Siege in Fog, drama ini diadaptasi dari novel "Siege in Fog" karya Fei Wo Si Cun. Serial ini dibintangi oleh Elvis Han, Sun Yi dan Jeremy Tsui.

Yi Lian  Kai (Elvis Han) adalah seorang playboy genit dari keluarga kaya, ia jatuh cinta pada pandangan pertama dengan seorang gadis cantik bernama Qin Sang (Sun Yi). Ia menggunakan segala cara untuk memaksakan pernikahannya, meskipun Qin Sang menyukai pria lain. 

Di awal pernikahan yang dipaksakan ini, ia membencinya dan menolak semua rayuannya. Namun kisah cinta mereka perlahan berkembang setelah melalui rintangan di masa perang dan kekacauan. 

7. Legend of Fuyao (2018)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Diadaptasi dari novel "Empress Fu Yao" karya Tian Xia Gui Yuan. Dibintangi oleh Yang Mi dan Ethan Juan.

Legend of Fuyao menceritakan tentang seorang anak yatim piatu Fu Yao (Yang Mi) yang diadopsi menjadi budak sekte Xuan Yuan di Kerajaan Taiyuan. Setelah serangkaian tragedi, ia melakukan perjalanan melintasi daratan dan berusaha menghilangkan kutukan yang menghancurkan hidupnya.

Di perjalanan, ia bertemu dengan Putra Mahkota Tianquan, Zhang Sun Wu Ji (Ethan Juan) dan jatuh cinta padanya. Bersama-sama mereka menangani masalah politik di lima Kerajaan dan mengungkap rahasia kelahirannya.

8. Legend of Yun Xi (2018)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Legend of Yun Xi adalah drama China yang berdasarkan pada novel "Poison Genius Consort" karya Jie Mo. Dibintangi oleh Ju Jing Yi, Zhang Zhe Han, Merxat dan Hu Bing.

Ketika negeri terpecah menjadi tiga kerajaan yaitu Tian Ning, Qiu Barat dan Li Utara. Kaisar Tian Ning licik, tidak percaya dan takut pada saudaranya Long Feiyei (Zhang Zhe Han). Untuk meredam semangatnya, Raja mengatur agar Long Feiye menikah dengan seorang wanita yang wajahnya penuh bekas luka bernama Han Yun Xi (Ju Jing Yi). 

Sebenarnya Han Yu Xi gadis yang cantik, baik hati dan berbakat dalam mendetoksifikasi racun. Ia dipaksa mematuhi perintah Raja dan menjadi istri Long Feiye hanya dalam nama saja. Perlahan-lahan, mereka mengembangkan perasaan satu sama lain.


9. Love and Destiny (2019)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Drama ini ditayangkan di iQIYI, dibintangi oleh Chang Chen dan Ni Ni. Love and Destiny ini adalah bagian dari seri Three Lives, Three Worlds karya Tang Qi Gong Zi.

Love and Destiny menceritakan tentang kisah cinta antara Dewa Perang Jiu Chen (Chang Chen) dan gadis peri muda Ling Xi (Ni Ni). Ling Xi secara tidak sengaja membangunkan Jiu Chen yang telah tertidur lelap selama lima puluh ribu tahun setelah ia menyegel raja iblis dan mereka jatuh cinta.

10. Princess Silver (2019)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Princess Silver adalah drama China yang dibintangi Zhang Xueying, Aarif Rahman, Jing Chao, Luo Yunxi dan Chen Xinyu. Berdasarkan pada novel "White-haired Princess" karya Mo Yan Shang. 

Putri Mahkota Rong Le dari Qi Barat terbangun dari koma tanpa ingatan, namun dia curiga terhadap identitas aslinya karena jejak masa lalu. Untuk membentuk aliansi politik dengan Lin Utara, Rong Le diperintahkan untuk menikahi Pangeran Wu You (Aarif Rahman) yang menolaknya.

Gagalnya pernikahan ini membuat Rong Le mengambil identitas pemilik kedai teh Man Yao. Siapa yang menyangka, Wu You jatuh cinta padanya tanpa mengetahui bahwa ia adalah putri yang ditolaknya.

11. The Destiny of White Snake (2019)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Serial ini berdasarkan pada legenda rakyat kuno Tiongkok, Legend of the White Snake. Dibintangi oleh Yang Zi, Ren Jialun, Mao Zijun dan Li Man. 

Penguasa lembah pengibatan dan murid Kaisar Langit, Zi Xuan (Ren Jialun) sedang dalam perjalanan untuk menjadi Dewa ketika dia bertemu Bai Yao Yao (Yang Zi). Roh ular kecil yang berkeliaran di alam fana sebagai manusia, Yao Yao tidak berniat jatuh cinta dengan makhluk fana. Namun terkadang hal terbaik dalam hidup terjadi di saat yang tidak kita duga. 

Takdir terjalin diantara keduanya, seharusnya mereka memiliki kehidupan yang indah bersama tetapi ketika penangkap iblis, Fa Hai menemukan keduanya, dia menjadi terobsesi memisahkan mereka.

12. Goodbye, My Princess (2019)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Serial Goodbye, My Princess ini wajib kamu tonton, dijamin kamu akan banjir air mata. Drama ini berdasarkan pada novel "Eastern Palace" karya Fei Wo Si Cun, dibintangi oleh Chen Xing Xu, Peng Xiao Ran dan Shawn Wei.

Qu Xiao Feng (Peng Xiao Ran) adalah putri tercinta Kerajaan Liang Barat, ia dijanjikan menjadi Putri Mahkota Dinasti Li dalam pernikahan kontrak antar kedua negara. Dibawah pengaturan disengaja Gu Jian (Shawn Wei), Pangeran Kelima Li Cheng Yin (Chen Xing Xu) menyamar sebagai pedagang teh biasa bernama Gu Xiao Wu dan mereka akhirnya saling jatuh cinta.

Pada suatu hari Li Cheng Yi menyusup ke Dan Chi, kerajaan yang dipimpin kakek Xiao Feng. Disana ia membunuh kakek Xiao Feng untuk mendapatkan pengakuan untuk menjadi Putra Mahkota yang baru. Tanpa diduga, ketika eksekusi berlangsung Xiao Feng melihat Gu Xiao Wu sendiri membunuh kakeknya. Hal ini membuatnya terpukul, terlebih Xiao Feng mengetahui niat Li Cheng Yin yang mendekatinya. 

Merasa bersalah akan kejadian ini, Xiao Feng memutuskan untuk melompat ke Sungai Kelupaan untuk melupakan kenangan yang menyakitkan itu. Li Cheng Yin terkejut mengetahui keputusan Xiao Feng, ikut melompat bersamanya.

Beberapa bulan kemudian, Xiao Feng menikah dengan Li Cheng Yin yang kini menjadi Putra Mahkota. Xiao Feng sendiri tidak mengingat apa yang terjadi sebelumnya dan begitu juga Li Cheng Yin. Kehidupan mereka pun bisa dikatakan tidak terlalu akur pada awalnya, namun lama kelamaan mereka saling mencintai. Namun kenangan yang tersembunyi tersebut secara perlahan muncul kembali.

13. Novoland Pearl Eclipse (2021)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Berdasarkan pada novel "Novoland: Madam Pearl Bead" karya Xiao Ru Se. Drama China ini dibintangi oleh Yang Mi dan William Chan, serial ini bisa kamu saksikan di WeTV.

Pada masa Dinasti Zheng, untuk mendapatkan mutiara Naga yang langka Ye Haishi (Yang Mi) seorang gadis dari desa nelayan kehilangan ayahnya. Seluruh keluarga dan penduduk desanya diancam oleh tentara.

Fang Zhu (William Chan) akhirnya membawanya dibawah pengawasannya sebagai muridnya. Ia menyamar sebagai laki-laki dan memasiki istana kekaisaran sebagai pengawal Kaisar Zhu Zhongxu. 

Fang Zhu dan Haishi saling mencintai, namun karena keadaan mereka harus berpisah.

14. One and Only (2021)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Yang tak kalah menyedihkannya dari drama-drama diatas yaitu One and Only. Drama ini berdasarkan pada novel "One Life, One Incarnation – Beautiful Bones" karya Mo Bao Fei Bao, dibintangi oleh Bai Lu dan Ren Jialun. 

Cui Shi Yi (Bai Lu) adalah putri keluarga terhormat yang banyak membaca dan telah bertunangan dengan Putra Mahkota sejak lahir. Namun karena rencana politik dan peristiwa tragis, Shi Yi menjadi bisu.

Zhou Sheng Chen (Ren Jialun) adalah seorang jenderal yang setia dan berprestasi. Suatu hari, Sheng Chen menerima Shi Yi sebagai muridnya dan Shi Yi harus meninggalkan kehidupannya yang terlindungi di ibu kota menuju negara bagian barat. 

Secara cepat keduanya membentuk ikatan yang kuat sebagai guru dan murid. Namun hubungan mereka tidak bisa ke arah lebih lanjut karena prinsip dan tanggung jawab masing-masing. Sementara itu, perebutan kekuasaan berlangsung di istana terus-menerus yang menjerat keduanya.

15. The Starry Love (2023)

Drama China Paling Menyedihkan Dan Memilukan
photo via mydramalist.com

Selanjutnya drama China menyedihkan dan memilukan yaitu The Starry Love. Drama ini berdasarkan pada novel "Xing Luo Ning Cheng Tang" karya Yi Du Jun Hua. Serial ini dibintangi oleh Chen Xing Xu, Landy Li, Luke Chen dan He Xuan Lin.

Ratu suku manusia melahirkan anak perempuan kembar. Qing Kui (He Xuan Lin) adalah gadis yang lembut dan baik hati, ia bertunangan dengan pangeran Surgawi. Sedangkan adiknya Ye Tan (Landy Li) adalah gadis yang cerdas dan licik, ia dijauhi bangsanya sendiri dan ditunangkan dengan Pangeran Iblis.

Pada suatu hari, kedua saudara perempuan ini dinikahkan dengan suami yang salah. Hal ini membuka jalan bagi dua kisah cinta yang indah dan juga memicu konspirasi yang mengguncang empat alam.


Itulah beberapa rekomendasi drama China paling menyedihkan dan memilukan. So, dari deretan drama diatas mana yang tertarik kamu tonton atau ada rekomendasi lainnya?

Posting Komentar

0 Komentar