Rekomendasi Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun

 
Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Siapa yang tidak mengenal Shin Hye Sun? Aktris kelahiran 31 Agustus 1989 ini memulai debutnya di serial "School 2013". Lalu pada tahun 2017, Shin Hye Sun memainkan peran utama pertamanya dan menjadi populer dalam drama "My Golden Life". Setelah itu ada banyak sekali drama yang sudah ia bintangi. Nah, buat kamu yang penasaran drama apa saja itu? Berikut ini rekomendasi drama Korea terbaik dibintangi Shin Hye Sun.

1. Five Enough (2016)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Drama Korea ini dibintangi oleh Ahn Jae Wook, So Yoo Jin, Shim Hyung Tak, Shim Yi Young, Im Soo Hyang, Shin Hye Sun dan Sung Hoon. 

Setelah kehilangan istirnya 5 tahun lalu, Lee Sang Tae ditinggal bersama kedua anaknya. Semenjak itu, ia tinggal bersama kedua anaknya dan mertuannya. Ia sendiri bekerja sebagai pemimpin tim pemasaran untuk sebuah merek fashion. 

Mi Jung (So Yu Jin) bekerja sebagai asisten manajer di prusahaan yang sama. Ia telah menikah, namun suaminya berselingkuh dan meninggalkannya. Pada awalnya Sang Tae dan Mi Jung tidak berpikiran untuk jatuh cinta lagi, tapi pada akhirnya mereka saling menyukai.

2. The Legend of the Blue Sea (2016)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Terinspirasi oleh legenda Joseon dari kumpulan cerita sejarah tidak resmi pertama Korea yang terdapat dalam antologi cerita pendek "Eou Yadam" karya sarjana era Joseon Yoo Mong In. Serial ini dibintangi oleh Lee Min Ho, Jun Ji Hyun, Park Ji Il, Lee Hee Joon, Shin Won Ho dan Shin Hye Sun.

Drama Korea ini berpusat pada kisah cinta Shim Cheong (Jun Hi Hyun), seorang putri duyung dan Heo Joon Jae (Lee Min Ho), seorang penipu yang cerdas. 

3. Stranger (2017)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Selain bermain di drama bergenre romansa, Shin Hye Sun juga sempat bermain dalam drama misteri berjudul Stranger. Disiarkan di tvN, drama ini dibintangi oleh Cho Seung Woo, Bae Doo Na, Lee Joon Hyuk, Yoo Jae Myung dan Shin Hye Sun. 

Stranger menceritakan tentang Hwang Shi Mok (Cho Seung Woo yang menjalani operasi otak saat masih kecil, hal ini membuatnya kehilangan emosi. Kini ia menjadi seorang jaksa yang cerdas dan logika yang tajam. 

Pada suatu hari, ia bertemu dengan korban penikaman ketika penyelidiki kasus korupsi. Ia juga bertemu dengan Letnan Han Yeo Jin (Bae Doo Na) di TKP. Bersama-sama mereka memecahkan kasus pembunuhan berantai.

4. My Golden Life (2017)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Rekomendasi drama Korea terbaik dibintangi Shin Hye Sun selanjutnya yaitu My Golden Life. Di drama ini Shin Hye Sun beradua akting dengan Park Shi Hoo dan ada juga Lee Tae Hwan serta Seo Eun Soo. 

Berkisah tentang seorang wanita yang memiliki kesempatan untuk naik status tetapi jatuh ke jurang maut. Pada akhirnya ia menemukan kesempatan untuk mencari kebahagiaan. Hal ini juga melibatkan seorang pria yang mencoba menemukan kebahagiaan dalam dirinya.

5. Thirty But Seventeen (2018)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Dibintangi oleh Shin Hye Sun, Yang Se Jong dan Ahn Hyo Seop. Drama ini menceritakan tentang seorang pria dan wanita, dimana kehidupan mereka masing-masing terhenti di usia 17 tahun. Mereka bersama-sama menggunakan seluruh kekuatan untuk mencoba dan membuka pintu menuju kebahagiaan yang sebelumnya mereka pikir akan tertutup bagi mereka.

6. The Hymn of Death (2018)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

The Hymn of Death adalah drama Korea berdasarkan kisah nyata Kim Woo Jin dan Yun Shim Deok. Dibintangi oleh Lee Jong Suk dan Shin Hye Sun. 

Serial ini menceritakan kisah cinta tragis antara penyanyi soprano pertama Joseon,  Yun Sim Deok (Shin Hye Sun) dan penulis drama jenius, Kim Woo Jin (Lee Jong Suk). 

7. Angel's Last Mission: Love (2019)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Rekomendasi drama Korea terbaik dibintangi Shin Hye Sun ini dibintangi juga oleh Kim Myung Soo, Lee Dong Gun, Kim Bo Mi, Do Ji Won dan Kim In Kwon.

Lee Yeon Seo (Shin Hye Sun) adalah seorang balerina yang sombong, tapi setelah kecelakaan ia harus melepaskan mimpinya. Setelah kematian orang tuanya yang mendadak, ia tidak percaya pada siapapun karena banyak orang yang mengintai warisannya. 

Disisi lain Dan adalah malaikat riang yang selalu mendapat masalah. Untuk kembali ke surga, ia diberi misi untuk menemukan cinta sejati Lee Yeon Seo. Namun pada akhirnya ia sendiri yang jatuh cinta padanya.

8. Mr. Queen (2020)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Diadaptasi dari novel "The Promotion Record of a Crown Princess" oleh Xian Cheng. Drama Korea dengan rating tertinggi ini dibintangi oleh Shin Hye Sun dan Kim Jung Hyun.

Bercerita tentang Jang Bong Hwan (Choi Jin Hyuk), seorang koki dan juga pria yang suka menggoda wanita. Pada suatu hari ia mendapat masalah dan mengalami kejadian tak terduga. Siapa yang menyangka ketika terbangun, ia berada di tubuh Kim So Yong (Shin Hye Sun) yang akan naik takhta menjadi Ratu Cheorin di periode Joseon.

Raja Cheoljong sebenarnya adalah Raja boneka, kekuasaan sebenarnya dipegang oleh janda mendiang Raja Sunjo, Ratu Sunwon (Bae Jong Ok). Agar bisa kembali ke asalnya, Bong Wan mencoba mengambil hati Ratu Sunwon. Namun Bong Hwan segera menemukan rahasia dari Ratu Cheorin dan melihat jika Raja sebenarnya bukan seperti yang terlihat.

9. See You in My 19th Life  (2023)

Drama Korea Terbaik Dibintangi Shin Hye Sun
photo via mydramalist.com

Didasarkan pada webtoon dengan nama yang sama oleh Lee Hey. Drama yang tayang di TVING dan Netflix ini dibintangi oleh Shin Hye Sun, Ahn Bo Hyun, Ha Yoon Kyung dan Ahn Dong Goo. 

Ban Ji Eum (Shin Hye Sun) adalah seorang gadis yang telah mengulangi hidupnya dengan reinkarnasi selama hampir seribu tahun, menariknya ia dapat mengingat seluruh kehidupan masa lalunya. Namun setelah kehidupan kedelapan belasnya terputus karena kecelakaan, ia memutuskan untuk berhubungan kembali dengan pria dari kehidupan sebelumnya di kehidupan kesembilan belas.


Itulah beberapa rekomendasi drama Korea terbaik dibintangi oleh Shin Hye Sun. Dari deretan diatas, kamu tertarik menonton yang mana atau mana yang menjadi favoritmu?

Posting Komentar

0 Komentar